Minggu, 20 Januari 2013

10 Alasan Manchester United Menang vs Chelsea


1. Mimpi Buruk Shaktar Donetsk
FC+Shakhtar+Donetsk+v+Chelsea+FC+UEFA+Champions+vdtQhooxpE5x.jpg

Tak dapat dipungkiri kekalahan 2 - 1 dari Shaktar Donetsk tengah pekan lalu ikut berkontribusi dalam kekalahan Chelsea ini. Chelsea yang notabene juara bertahan UEFA Champions League agaknya cukup terpukul oleh kekalahan tersebut yang terlihat dari sulitnya membangun permainan di awal pertandingan semalam. Juan Mata pun baru mulai “panas” ketika menjelang turun minum dengan gol tendangan bebasnya yang spektakuler.

2. Rotasi, Di Matteo!
FC+Shakhtar+Donetsk+v+Chelsea+FC+UEFA+Champions+gFqT_rQm-8Tl.jpg
Jadwal laga ketat yang dimiliki Chelsea nampaknya belum membukakan mata Di Matteo untuk merotasi pemain. Hal ini terlihat dengan komposisi skuat yang diturunkan semalam praktis hanya mengganti Lampard dan Terry yang memang tidak bisa bermain karena cedera dan hukuman bertanding. “Kami lelah!”, ujar skuat Chelsea semalam. Strategi United menyimpan Evra, Ferdinand, Valencia, dan Young saat melawan Braga cukup efektif.

3. Kepercayaan Diri David De Gea
David+de+Gea+Chelsea+v+Manchester+United+Premier+4BEXQJ6XNiMl.jpg
David De Gea tak dapat dipungkiri adalah salah satu kiper terbaik di Premier League saat ini. Semalam, dia membuktikannya dengan menepis beberapa peluang emas Chelsea termasuk saat one-on-one dengan Mata. Apa bukti paling hebat dari kepercayaan diri dia semalam? 2 kali peluang Chelsea ditepis oleh De Gea menggunakan kaki seperti di film Shaolin Soccer! Satu pertanyaan untuk De Gea, apa yang dia bisikkan pada Torres ketika dikeluarkan wasit?

4. Fokus David Luiz
David+Luiz+FC+Nordsjaelland+v+Chelsea+UEFA+xe4PEMwLiwLl.jpg
Luiz begitu terlihat kocar-kacir di awal pertandingan semalam. Kalau boleh menyalahkan, Luiz memang paling pantas untuk disalahkan untuk 2 gol awal United. Gol pertama bukan lebih karena dia mencetak gol bunuh diri, melainkan karena dia tidak menutup rapat RvP. Gol kedua? Alasannya pun sama. Dia pun lebih sering terlihat memprovokasi RvP ketimbang memberi pengawalan yang ketat.

5. Robin van Persie
Chelsea+v+Manchester+United+Premier+League+O9SPmJ-QhAyl.jpg
RvP bisa jadi merupakan pembelian paling sempurna United musim ini. 1 gol semalam telah membawanya menjadi top skor sementara Premier League bersama Demba Ba dengan total 7 gol. Aksinya dalam positioning cukup gemilang walau terlihat sangat rapuh di akhir-akhir pertandingan semalam. Dirinya pun cukup baik melakukan track back bersama Rooney saat bertahan dari gempuran Chelsea.

6. Ivanovic dan Torres
Fernando+Torres+Chelsea+v+Manchester+United+G28FOzc27ZWl.jpg
Ivanovic mungkin tak sadar bahwa dirinya menjegal Ashley Young yang bergerak nyaris one-on-one dengan Cech dan tentunya Young sebagai pemain yang dikenal ‘handal’ dalam diving. Torres mungkin dikeluarkan secara tidak adil, namun alih-alih menambah pundi- pundi 4 golnya di Premier League, dia malah bermain di bawah performa idealnya sebelum mendapat kartu merah tersebut.

7. Kembalinya Javier Hernandez
Chelsea+v+Manchester+United+Premier+League+3ty7IdWLcX7l.jpg
Javier Hernandez berhasil melesakkan 2 gol kemenangan atas Braga tengah pekan lalu. Alhasil, semangat pun terpompa ketika dia masuk menjadi pengganti Cleverley semalam dengan mencetak 1 gol penutup sampai-sampai dia harus dilempari oleh fans The Blues. Kenangan indah Chicharito saat menjaringkan 1 gol ketika berhasil menahan Chelsea 3 – 3 di kandang mereka Februari lalu menjadi memori pemacu semangat tambahan.

8. Menghilangkan Rekor Buruk
Chelsea+v+Manchester+United+Premier+League+bZmz3WukW_jl.jpg
United tak pernah menang di Stamford Bridge sejak kemenangan 0 – 3 pada April 2002. Tentunya, United enggan untuk meneruskan rekor buruk ini yang mungkin bisa berlanjut sampai League Cup tengah pekan ini yang akan diselenggarakan di London juga. Tim yang berhasil menahan imbang Chelsea di Februari lalu juga tidak banyak berubah, hanya perbedaan Giggs sebagai starter di pertandingan tersebut.

9. Mike Clattenburg
Chelsea+v+Manchester+United+Premier+League+usTApX3HF0Pl.jpg
Mike Clattenburg sebetulnya cukup baik di babak pertama pertandingan dengan bertindak tegas. Kontroversi bermula ketika insiden Ivanovic menekel Young dan terus berlanjut hingga akhir pertandingan. Insiden Torres bahkan sempat membuat ketegangan antara official Chelsea dan United. Gol Chicharito pun memang terlihat off-side di depan kamera, namun justifikasi paling tepat bagi United adalah ‘semua manusia pasti pernah salah’.

10. Dewi Fortuna United
Chelsea+v+Manchester+United+Premier+League+p3AR6OSvsxNl.jpg
Apa kesimpulan dari kemenangan United semalam? Mereka beruntung! Beruntung rapuhnya pertahanan mereka masih cukup kuat membendung Chelsea. Beruntung Cahill dan Luiz tidak dalam performa terbaik. Beruntung Trio Mata-Oscar-Hazard ditarik keluar oleh Di Matteo di saat krisis. Beruntung mereka melawan 9 pemain di paruh babak kedua. Cukuplah keberuntungan yang menyelamatkan United semalam.

Pertandingan besar selalu menyisakan kontroversi di dalamnya agar selalu diingat oleh penonton setianya. Namun, laga besar ini selanjutnya akan berlangsung cukup dekat walau berbeda urgensi, Kamis ini di League Cup!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Manchester United